Assalamualaikum Sobat,,
Setelah pada artikel sebelumnya saya membahas mengenai cara membuat blog bagi pemula, pada kesempatan kali ini saya akan mencoba membahas mengenai cara membuat pages atau laman untuk pengguna blogspot.
Sebelum berlanjut pada pembahasan mengenai cara membuat pages atau laman untuk pengguna blogspot, saya akan mencoba membahas mengenai pages atau laman itu sendiri.
Sebetulanya banyak artikel yang sudah membahas mengenai pages atau laman itu sendiri, tapi pada kesempatan kali ini saya akan mencoba membahas lagi secara singkat apa itu laman.
Pages atau laman merupakan halaman muka atau beranda, dimana pages atau laman itu sendiri berjutuan untuk memberikan informasi mengenai isi dari laman tersebut.
Pages atau laman dalam blog biasanya digunakan untuk menunjukan informasi mengenai kumpulan artikel yang saling berkaitan atau topik pembahasannya sama. contothnya, pada laman yang berlabelkan "blog" maka biasanya isi dalam laman tersebut membahas mengenai artikel-artikel yang membahas mengenai blog.
oke, langsung saja bagi sobat yang ingin membuat laman pada blogspot, bisa meikuti langkah-langkah dibawah ini.
1. Pertama sobat harus punya blog terlebih dahulu. oke, bagi sobat yang sudah mempunyai blog, bisa langsung klik disini. dan bagi sobat yang belum mempunyai blog, serta belum bisa membuatnya, sobat bisa mengikuti cara membuat blog bagi pemula disini.
2. Selanjutnya sobat akan dibawa pada satu halama kurang lebih tampilannya seperti pada gambar dibawah ini.
Sobat tinggal klik saja "tanda panah kebawah" yang terletak disebelah kiri kotak dialog yang bertuliskan "lihat blog" pada gambar diatas tadi. setelah itu sobat klik menu yang bertuliskan"tata letak", maka sobat akan dibawa pada halaman yang kurang lebih tampilannya seperti pada gambar dibawah ini.
3. Sobat tinggal klik "tambahkan gadget", maka akan muncul kotak dialog kurang lebih seperti pada gambar dibawah ini.
Sebelum sobat memilih gadget laman, sobat harus memilih gadget label terlebih dahulu. dimana gadget label tadi berfungsi sebagai link untuk pages atau laman sobat.
oke, kalau label sudah dipilih, maka akan muncul kotak dialog kurang lebih seperti pada gambar dibawah ini.
Biarkan saja seperti itu, langsung saja klik kotak dialog yang bertuliskan "simpan".
4. Selanjutnya sobat ikuti cara pada langkah ketiga tadi, kemudian pilih gadget "laman". untuk letaknya sendiri itu bisa sesuka hati sobat, namun agar pages atau laman yang sobat buat tepat dibawah judul blog sobat, sobat harus memilih letak gadgetnya tapat dibawah tajuk seperti pada gambar dibawah ini.
5. Setelah gadget laman dipilih, maka akan muncul kotak dialog kurang lebih seperti pada gambar dibawah ini.
Klik "tambahkan tautan eksternal" untuk menambah laman, maka akan muncul kotak dialog kurang lebih seperti pada gambar dibawah ini.
Untuk judul laman, sobat bisa masukan sesuka hati sobat. tapi saya sarankan sesuaikan dengan label yang sobat punya.
Sementara untuk alamat web (URL), sobat bisa mengisinya dengan cara mengkopikan dari alamat URL label yang sudah sobat buat. untuk cara mengkopi alamat URL label yang sudah sobat buat, sobat tinggal buka saja blog sobat, dengan cara membuka tab baru dan memasukan alamat blog sobat. lalu klik salah satu labelnya, kemudian copy alamat URL-nya, kemudian pastekan pada kolom "alamat web (URL)" seperti pada gambar diatas tadi.
Selanjutnya sobat tinggal klik kotak dialog yang bertuliskan"simpan tautan". maka akan muncul kotak dialog kurang lebih seperti pada gambar di bawah ini.
SEO dan BLOG itu merupakan contoh laman yang saya buat, tapi belum dimasukan alamat URL (karena buat contoh doang. haha :D ). langsung saja klik kotak dialog yang bertuliskan "simpan" untuk menyimpan laman yang baru dibuat.
6. Selanjutnya sobat bisa pratinjau terlebih dahulu untuk melihat perubahan pada blog sobat, atau langsung saja simpan setelan untuk tata letak yang sudah sobat ubah. bisa dilihat kotak dialognya seperti pada gambar di bawah ini.
Setelah setelan pada tata letak disimpan, laman baru pun selesai dibuat.
7. Dan ini contoh dari pages atau laman baru yang sudah saya buat.
Sekian dari saya, semoga dapat bermanfaat.
Aamiin.
No comments:
Post a Comment